Tiga Orang Manusia Perak Ditertibkan Satpol PP

 

SWARATARUNA.COM, Padang - Satpol PP Padang kembali menertibkan tiga orang manusia silver pada Kamis sore (4/2)2021.

Ketiga manusia silver tersebut di jaring oleh jajaran Operasional Trantibum Satpol PP Padang dikawasan Rumah Makan Lamun Ombak, Simpang Presiden Jalan Khatib Sulaiman Padang.

Mereka melakukan aktivitas di lokasi tersebut. Tentu dari kegiatan mereka juga menimbulkan keresahan bagi masyarakat.

"Mereka melakukan kegiatan meminta-minta di lokasi tersebut dan telah meresahkan bagi pengguna jalan," ujar Alfiadi Kasat Pol PP Padang.

Alfiadi menyebut, manusia silver ini dalam kegiatan mengemis yang unik, namun tentu saja segala kegiatan meminta-minta dapat menimbulkan keresahan dan menganggu ketertiban. Oleh karena itu dirinya bersama jajaran operasional dari Satpol PP mengamankan mereka ke Mako Satpol PP Padang dalam upaya pendataan dan pembinaan. Dan untuk pembinaan lebih lanjut ketiga manusia silver ttersebutdiserahkan ke Dinas Sosial Kota Padang.

"Setelah di data dan diberi pengarahan serta di proses mereka kita serahkan ke Dinsos untuk pembinaan lebih lanjut," ucap Alfiadi. (Tb)

Posting Komentar

0 Komentar

SELAMAT MEMBACA, SEMOGA BERMANFAAT