Arlan Dikusnata Pimpin DPD ASITA Sumbar 2022-2027



SWARATARUNA.COM - Arlan Dikusnata terpilih secara aklamasi menjadi ketua DPD ASITA Sumatera Barat melalui Musyawarah Daerah yang dilaksanakan di Hotel Truntum pada tanggal 28 November 2022 dan langsung dikukuhkan oleh ketua Umum DPP ASITA Indonesia Bapak Artha Hanif.


Dalam sambutannya Ketua terpilih Arlan Dikusnata mengucapkan terima kasih atas amanah dan tanggung jawab yang di embannya.


"Saya mengucapkan terimakasih atas kepercayaan yang diberikan oleh seluruh peserta yang hadir di acara musda ini untuk memimpin DPD Asita Sumatera Barat dalam 5 tahun kedepan. Kini saatnya kita bersama-sama bergandengan tangan untuk memajukan Pariwisata Sumatera Barat" ucap Arlan.


Sementara itu 3 orang kandidat ketua lainnya yaitu Risbon Antoni, Saikul Ikhwan dan Muhammad Ikhlas Al Kutsi siap bergabung di kepengurus Arlan Dikusnata untuk bersama-sama memajukann Pariwisata di Sumatera Barat.


"Alhamdulillah telah terpilih secara aklamasi ketua DPD ASITA Sumbar Arlan Dikusnata, kami bersama kandidat lainnya 

 sepakat untuk mendukung Arlan Dikusnata dalam melakukan  terobosan program  inovatif dan  kreatif serta membangun koordinasi yang harmonis dengan pemerintah daerah/kelembagaan sehingga mengoptimalkan  potensi dan sinergisitas pengurus yang baru" tutup Muhammad Ikhlas Al Kutsi yang juga EO PT. Purnama Global Wisata. (**)

Posting Komentar

0 Komentar

SELAMAT MEMBACA, SEMOGA BERMANFAAT